ZUDO IT Learning Center – 1st Learning Center di Banda Aceh menggunakan Linux Ubuntu

Banda Aceh – Alhamdulillah, sejak awal bulan Agustus 2009, salah satu impian saya mendirikan sebuah pusat pembelajaran IT akhirnya terwujud. Namanya ZUDO IT Learning Center yang beralamat di Jalan lingkar kampus no.6 IAIN Ar Raniry, Darussalam-Banda Aceh.

Nama Zudo asal kata dari Sudo, suatu kode pemograman di Linux yang apabila user menggunakan kode tersebut maka user dapat memiliki hak akses yang luas. Kemudian nama ZUDO diusulkan oleh Bang Sabri. Trims buat bang Sabri sebagai sebagai salah satu Investor IT Learning Center ini. Trims juga buat Haris dan Monalisa atas kerjasama dan menjadi salah satu investor juga.

Zudo IT Learning Center ini merupakan sebuah usaha yang bergerak di bidang jasa layanan training yang berhubungan dengan IT dan menyediakan pula layanan Internet dengan tarif yang belum pernah ada di Aceh sebelumnya dengan tarif 5000 rupiah pakai internet sepuasnya.

Fasilitas Zudo IT Learning center :

PC : 8 unit (Client)
Monitor : 8 unit LCD 17″ Widescreen Viewsonic
Sistem Operasi : Ubuntu Muslim Edition (SABILY 9.04)
Networking : Internet dengan Wireless Access Point pada setiap Client

Tarif Internet : Rp.5000 – Unlimited
Investasi Training : Rp. 150.000 / Materi (1 Materi = 3x pertemuan)

Pilihan Materi :
1. Bagaimana membuat, mengelola e-Mail dan menggunakan Yahoo Messenger
2. Bagaimana mencari teman melalui Facebook
3. Bagaimana membuat dan mengelola Blog menggunakan WordPress
4. Bagaimana mencari informasi cepat menggunakan search engine Yahoo dan Google

Berawal dari keprihatinan saya saat mengajar di sebuah kampus berbasiskan IT namun mahasiswanya masih awam mengenai IT terutama Internet, maka ZUDO IT Learning center ini hadir menjadi sebuah solusi bagi seluruh lapisan masyarakat untuk dapat memanfaatkan IT sebagai salah satu alat menuju kesuksesan dan menjadi salah satu media bersosialisasi dengan warga dunia.

Program kami salah satunya adalah merekrut teman-teman mahasiwa/i untuk menjadi trainer di Zudo IT Learning Center agar ilmu yang mereka miliki dapat bermanfaat dan tentunya bisa memiliki penghasilan sendiri dari komisi bagi hasil dari pendaftaran peserta training.

5 responses to “ZUDO IT Learning Center – 1st Learning Center di Banda Aceh menggunakan Linux Ubuntu”

  1. Agus Suhanto Avatar
    Agus Suhanto

    halo, sy Agus Suhanto, tulisan yang menarik 🙂 … salam kenal yee

    1. Teuku Farhan Avatar
      Teuku Farhan

      @Agus Suhanto : Salam kenal kembali pak agus 🙂

  2. AGAM Avatar
    AGAM

    aq mau kok jdi trainer di zudo.
    apa lg aq suka bgt dengan linux mandriva

Leave a Reply